Ingin Hidupmu Merasa Bahagia? Perbanyak Bersukur

Pandai Bersyukur. Banyak Sedikit Rezeki, Tetep Bersyukur,  Yang Penting Cukup.

      Bersyukur dan bersyukur, kata yang tidak boleh sampai terlupa terucap dalam lingkaran waktu 24 jam. Wujud yang simple dari seorang hamba kepada Sang Pencipta yang di dalam lingkaran waktu 24 jam dalam sehari tidak pernah putus kasih dan sayangNya kepada kita sebagai makhluk. Dimulai dari kita bangun kasih dan sayang Tuhan sudah bisa kita rasakan dan itu termasuk salah satu rejeki yang tiada tara diberi izin untuk kembali menikmati duniaNya.

      Ketika sudah bekerja kita diuji dengan besar kecilnya gaji atau penghasilan yang kita terima dari bekerja. Disini kita sering kali tidak sadar telah lalai untuk bersyukur pada rezeki upah yang kita terima. Ketika yang kita terima lebih sedikit dari apa yang telah kita kerjakan kata yang pertama keluar dari mulut bukanlah kata syukur malah sebaliknya. Ketika diuji rejeki yang banyak kita juga lalai lupa dalam bersyukur, kita lupa ada bagian orang yang didalam rezeki yang klita terima.

Baca juga artikel ini : My Daily, Bekerja Penuh Ambisi Mampu Wujudkan Segala Harapan Duniamu
      Berkaitan dengan rezeki yang kita terima dan yang diterima orang lain tidak ada yang sama, takaran orang satu dengan takaran orang lain berbeda-beda. Kita sering kali tanpa sengaja sudah mengeluhkannya, kenapa yang kita kerjakan sama, pekerjaan yang dilakukan sama persis tetapi pendapatan yang diterima berbeda. Kita mungkin lupa bahwa tolak ukur rejeki adalah berkah dan manfaat. Kalau sudah menyadari akan berkah dan manfaat rezeki, kita eman kalau tidak bersyukur.

      Sebenarnya kita hanya bisa menjemput saja dalam soal rezeki, karena rejeki kita sudah diatur oleh Tuhan yang lebih tahu kebutuhan kita sebagai makhluk. Dan pertanyaan yang mesti kita tanyakan pada diri sendiri apabila kita diberi rejeki harta yang banyak, masihkah dan mungkinkah kita akan selalu ingat bersyukur. Seringkali kita rasakan dalam diri sendiri ketika mendapatkan rejeki yang banyak sedikit saja, kita sudah lupa yang ada dalam pikiran dan hati kita mau beli ini beli itu, makan di warung makan ini makan di warung itu. Kita masih mudah terlena dan lalai.

      Kalau kita merenungi bahwasannya rejeki itu bukan hanya yang bersifat materialis. Banyak sekali rezeki yang sifatnya non materialis yang kita dapatkan. Kesehatan kita rasakan, oksigen yang dihirup oleh kita, teman yang baik, keluarga yang menyenangkan, diizinkan hidup didunia ini sampai saat ini, organ-organ tubuh yang masih berfungsi normal. Itu semua hal yang terlihat sepele yang mesti kita syukuri.
Semoga bermanfaat


by : Rochmad
Ingin Hidupmu Merasa Bahagia? Perbanyak Bersukur Ingin Hidupmu Merasa Bahagia? Perbanyak Bersukur Reviewed by Ubed on 2/10/2017 08:55:00 AM Rating: 5

Tidak ada komentar