Jangan Khawatir Jadi Playboy, 4 Profesi Ini Sedang Mencari Orang Playboy

Manfaatin keplayboy-an untuk profesi yang pas buat kamu.

      Disana sini orang sibuk mencari pekerjaan. Terlebih pada mereka yang baru saja menyelesaikan sekolah, baik yang sekolah dasar alias SMA maupun yang selesai sekolah tinggi yang bergelar sarjana. Persaingan semakin tahun semakin ketat saja dikarenakan lulusan sekolah yang mencari pekerjaan melimpah tidak terakomodir secara baik oleh lapangan pekerjaan yang sedikit.

      Terlebih pada cowok yang memang nantinya menjadi tulang punggung bagi keluarga. Punya pekerjaan akan membuat dirinya mempunyai harga sebagai laki-laki. Bagaimana dengan cowok tipe playboy yang sukanya hanya hura-hura mencari mangsa untuk mainan hatinya. Ngebahas cowok tipe yang satu ini, kebanyakan akan membahas dari sisi negatipnya yang identik mempermainkan hati wanita.

      Gonta-ganti cewek mempunyai suatu hal yang bisa menjadi rutinan kayaknya bagi cowok playboy. Kalau membahas sisi yang negatif pada cowok ini ada nilai positif yang terselip. Dari kebiasaan gonta-ganti cewek cowok playboy mempunyai skill yang tidak sembarangan dan bisa jadi hanya dimiliki oleh si playboy doang. Kemampuan yang sederhana playboy  yang mesti dimiliki dan  jadi senjata untuk membius akal sehat cewek adalah kemampuan komunikasi.

      Tak dapat ditolak kemampuan yang satu ini, memang playboy sangat menguasi komunikasinya. Dan satu lagi yang menjadi skillnya playboy yaitu kemampuannya dalam berpenampilan modis,kece,stylist. Kalau dilihat dari 2 hal kemampuan positif playboy tadi, ada pekerjaan yang pas buat si playboy,

1.   Lawyer
      Dari kemampuan komunikasi yang dikuasai oleh playboy, Lawyer profesi yang bisa dibilang pas bagi cowok tipe playboy. Lawyer yang senjata utamanya mulut untuk bersilat lidah diarena pengadilan dan ini menjadi pas bila playboy menjadi lawyer karena hal seperti dia menguasainya. Tetapi seorang playboy tetep harus mempunyai setidaknya Sarjana Hukum dibelakang namanya.

Baca juga artikel ini : Ternyata jomblo juga ada manfaatnya loo, berikut penjelasannya

2.   Model
      Kebanyakan cowok playboy mempunyai wajah dan tubuh yang sedap dipandang alias proporsional. Dan hal ini menjadikan dia mudah sekali mempesona wanita yang melihatnya. Punyai nilai jual didunia entertain dengan tubuh yang proporsional dan rupa ganteng playboy untuk menjadi model.

3.   Sales
Profesi ini menuntut pekerjannya untuk mampu berkomunikasi dengan baik kepada pelanggan. Komunikasi yang bisa dibilang sudah menjadi bakat alamiah playboy. Menjadi modal yang bagus juga untuk dia terjun di bidang Sales. Dengan sedikit belajar lagi seorang cowok playboy bisa menjadi Salesman yang handal.

4.   Jobdesk
      Pengalaman yang dimiliki baik itu yang buruk seperti diomelin cewek saat ketahuan belangnya, bisa menjadi modal untuk profesi jobdesk yang cocok buat cowok playboy. Jobdesk yang mana saat tugas tak jarang akan menerima yang namanya complain dari customer. Tak jarang pula ada customer  yang temperamen bila complain membuat telinga merah dan ini sudah menjadi sarapan sehari-hari plaboy dan playboy mampu menghadapi cukup baik hal seperti ini.


by : Rochmad
Jangan Khawatir Jadi Playboy, 4 Profesi Ini Sedang Mencari Orang Playboy Jangan Khawatir Jadi Playboy, 4 Profesi Ini Sedang Mencari Orang Playboy Reviewed by Ubed on 1/17/2017 12:21:00 PM Rating: 5

Tidak ada komentar